
[Senin, 8 Maret 2021] dengan menggunakan media Zoom Meeting, 59 (lima puluh sembilan) orang mahasiswa/i prodi S1 Manajemen secara simbolis dilepas oleh Dekan FEB UNIDHA Ibu Asniati, PhD untuk melaksanakan kegiatan magang periode Maret s/d Mei.
Acara ini dibuka oleh Ibu Dra. Yofina Mulyati, MM (Kaprodi S1 Manajemen) yang dihadiri secara online oleh Dosen dan juga mahasiswa/i magang Prodi S1 Manajemen.

Ibu Yofina menjelaskan bahwa kegiatan magang ini merupakan angkatan kedua di prodi S1 Manajemen yang melaksanakan magang tahun 2021 ini. Mahasiswa/i ini telah diberikan pembekalan magang yang telah dipersiapkan dengan matang dari jauh-jauh hari serta penunjukan dosen pembimbing magang.
Mahasiswa/i magang prodi S1 Manajemen ini akan melaksanakan magang di instansi pemerintahan, perbankan, swasta, UMKM, hingga kantor walinagari yang ada di Provinsi Sumatera Barat.

Adapun tujuan dari pelaksanaan magang ini adalah meningkatkan softskill, persiapan mahasiswa menghadapi dunia kerja, dan menjadi nilai tambah bagi mahasiswa dalam persaingan di bursa tenaga kerja.



